Alhamdulillah, Dua Bersaudara Wakili Desa Sepit Ke MTQ XXX Tingkat Kabupaten
Oleh : Muhammad Sulhan Hadi
Editor : Zain Muhammad
Keruak, (desasepit.web.id).- Perhelatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke XXX tingkat Kecamatan Keruak telah berakhir, Senin (1/04/2023). Kegiatan yang dipusatkan di lembaga Tahfidzul Nurul Ishlah Desa Ketangga Jeraeng ini berakhir lebih cepat dari yang diagendakan. lantaran banyak peserta absen alias tidak tampil.
Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) tingkat Kecamatan Keruak Muhammad Sya’i menerangkan, kemungkinan banyak perserta yang tidak hadir disebabkan waktu pelaksanaan yang dilaksanakan saat Ramadan dan waktu pelaksanaan yang mepet. Menurut hemat panitia, banyak peserta yang sudah pulang kampung alias pulang liburan.
”Alhamdulillah, pelaksanaan MTQ XXX berakhir walaupun kejar tayang,” ucapnya syukur.
Orang Juga Melihat : Potensi Tenun Tradisional Muncul di Kampung Lendang, Desa Sepit
Yuk Isi Kuisoner Penilaian Kepuasan Masyarakat Untuk Pelayanan Pemerintah Desa Sepit, Klik Disini Untuk Mengisi.
Senada dengan Ketua LPTQ tingkat kecamatan, Ketua LPTQ Desa Sepit Muhammad Sulhan Hadi menyebutkan banyak kendala yang dihadapi pada pelaksanaan MTQ tingkat kecamatan tahun ini. Terutama soal keterbatasan dana, waktu pelaksanaan yang mepet (dengan tingkat kabupaten), dan kesiapan peserta.
”Terlepas dari itu, alhamdulillah kita ada dua orang perwakilan ke tingkat kabupaten,” terang pria yang menjabat Sekretaris Desa Sepit ini.
Adapun dari rilis pengumuman juara hasil pelaksanaan MTQ XXX Tingkat Kecamatan Keruak yang diterima menunjukkan juara umum masih diraih oleh Desa Ketangga Jeraeng. Sementara Desa Sepit mendapatkan juara 1 di cabang tilawah remaja putra atas nama Muhammad Furqon Azzahidi dan juara 1 di cabang qiroad mujawwad dewasa putra atas nama Muhammad Khairul Amri. Secara kebetulan keduanya merupakan adik-kakak putra dari Qori' Ustad Jaelani Kondok. Mereka berdua dipastikan akan mewakili Kecamatan Keruak pada ajang MTQ ke XXX tingkat Kabupaten Lombok Timur pada tanggal 18 April mendatang.
Utusan Desa Sepit juga mendapatkan juara di beberapa cabang mata lomba lainnya, antara lain: Rafa Al-Khalifi Adnan juara 3 di cabang 1 juz putra, Atthyya Sukma Az-Zahra juara 3 di cabang 1 juz putri, Hibatullah Fathin juara 2 di cabang 5 juz putra, Faris Maulana juara 2 di cabang tartil putra, Iin Nurhidayah juara 3 di cabang tartil putri, Muh. Nazril Halqi juara 2 di cabang tilawah anak-anak putra, Salsabila Ramdani juara 3 di cabang tilawah anak-anak putri, Elmi Maria Ulfa juara 2 di cabang tilawah remaja putri, dan Ahmad Fahrurrozi juara 2 di cabang qiroat murottal dewasa putra. (*)
Baca Juga :