Kirab Pemilu 2024, KPUD Lotim Bersama Jajaran Turun Sosialisasi di Dapil 2
Pewarta: Muhammad Hardi Putrawan
Keruak, (www.desasepit.web.id) - Menyambung misi KPU Pusat untuk melakukan Kirab Pemilu tahun 2024, pada Kamis, 15 Juni 2023, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Lombok Timur turun melakukannya di Daerah Pemilihan (Dapil) 2 Kabupaten Lombok Timur.
Iringa-iringan Kirab tersebut diikuti oleh KPUD Lotim bersama dengan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara (PPS), dan Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) di Wilayah Dapil 2 yang meliputi Kecamatan Sakra Timur, Sakra, Sakra Barat, Keruak, dan Jerowaru.
Baca Juga : Puskesmas Keruak Pusatkan Gerakan Aktifkan Posyandu di Dusun Gerumpung
Kirab tersebut dilakukan dengan membawa bendera 18 Partai Politik (Parpol) peserta Pemilu dan maskot Pemilu 2024. Terpantau, di setiap tempat strategis yang disinggahi, KPUD melakukan sosialisasi dengan orasi, dan juga membagikan pamflet beserta Kalender Pemilu tahun 2024.
Iringa-iringan Kirab Pemilu tahun 2024, pada Kamis, 15 Juni 2023, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Lombok Timur.
Anggota PPK Keruak, Abdurrahman menerangkan Kirab tersebut sekaligus untuk mensosialisasikan Pemilu 2024 dengan turun ke beberapa tempat strategis seperti pasar dan lainnya. "Di kecamatan Keruak sendiri akan dipusatkan di 2 titik yakni di pasar Keruak dan pasar Tanjung Luar," jelasnya.
Untuk diketahui, Kirab Pemilu ini dilakukan denga estafet di seluruh Indonesia. KPUD Lotim sendiri melakukan kirab ini setelah menerimanya dari KPUD Sumbawa Barat, yang kemudian akan dilanjutkan dam diserahkan ke KPUD Kabupaten Lombok Tengah.
Sudahkah ada terdaftar sebagai pemilih pada Pemilu 2024 ? Klik Disini Untuk memastikan anda terdaftar sebagai Pemilih.
Jika Belum Terdatar bisa melaporkan diri secara Online Disini.