Penyerahan Piala Bergilir HAPPA Cup 1 dari Ketua HAPPA Masyhuri,S.Pd. Kepada Guru Olahraga SDN 1 Setungkeplingsar
HAPPA CUP Resmi Ditutup, SDN 1 Setungkeplingsar keluar Sebagai Juara
Pewarta : M. Rizwan Arsyad
Editor : Muhammad Hardi Putrawan
Sepit, (desasepit.web.id) - Turnamen sepak bola mini HAPPA CUP yang diikuti oleh pelajar tingkat SD/MI di wilayah Kecamatan Keruak akhirnya resmi ditutup pada Jum'at, 23 Juni 2023. Keluar sebagai juara pada turnamen itu adalah SDN 1 Setungkeplingsar.
Pada partai Final yang mempertemukan antara SDN 1 Sepit dengan SDN 1 Setungkeplingsar itu berlangsung alot dan seru. Tensi pertandingan yang tinggi menambah keseruan para penonton.
Skor tipis 1 : 0 mengantarkan SDN 1 Setungkeplingsar keluar sebagai juara dan berhak membawa pulang tropi piala bergilir Pengurus Yayasan Al-Amin NW Sepit.
Ketua panitia sekaligus ketua Himpunan Alumni Pondok Pesantren Al-Amin (HAPPA) NW Sepit Mashuri menyampaikan kepada para juara untuk tidak puas dengan hasil yang diraih sekarang, terlebih turnamen HAPPA CUP ini akan terus bergulir setiap tahunnya.
Lebih lanjut, selaku ketua panitia ia sampaikan pesan kepada para manager atau guru olahraga masing-masing sekolah untuk terus membina anak-anak didiknya sehingga bisa terus mengalami perkembangan dalam bidang olaharaga, khususnya sepak bola.
"Kedepannya tidak hanya tingkat SD/MI yang akan kita gelar melainkan tingkt SMP/MTs juga akan dilaksanakan," ujarnya.
"Sehingga para potensi anak terus berkembang dan terus mengasah mental untuk para anak didik," lanjutnya.
Ia berharap, semoga dengan adanya ajang turnamen seperti ini bisa membawa hal positif bagi para peserta yang bertanding dan tentunya hal positif juga bagi Lembaga Pondok Pesantren Al-Amin NW Sepit.